Candi Kesiman Tengah terletak di Desa Kesiman Tengah, Kecamatan Pacet, Mojokerto. dengan koordinat 7°39'49"S 112°32'2"E. Dapat ditempuh dari jurusan Mojokerto � Pacet. Kemudian berhenti di pertigaan Dusun Ngemplak yang terletak antara Pacet km. 3 � km. 4, terus lurus ke arah timur sampai balai desa. Bangunan kekunoan terletak sekitar 500 m di sebelah tenggara balai desa.
Bangunan kekunoan adalah sebuah candi yang hanya tinggal bagian bawahnya (kaki candi) dan sebagian dari bagian tubuh sedangkan atap bangunan telah runtuh. Tubuh candi berdiri di atas batur setinggi � 1,75 m, pada dinding bagian barat terdapat bagian yang menjorok ke depan sepanjang 3 m, di kanan kirinya ada bekas-bekas tangga yang berupa undak-undakan dalam keadaan yang tidak teratur lagi. Bangunan candi berukuran 7,20 m x 7,20 m dan tingginya tersisa 5,50 m. Bagian atas berlubang yang berukuran 1,55 m x 2,20 m dengan kedalaman 2,75 m.
Sekeliling dinding candi terdapat relief. Di antara relief-relief yang menarik adalah: kepala kala distilir dalam bingkai persegi panjang, relief binatang bertelinga lebar dengan kombinasi sulur daun-daunan dalm bingkai yang berbentuk oval dan relief hanoman di panil-panil sudut bangunan. Yang cukup terkenal adalah relief dari episode cerita Samodramanthana yakni pengadukan samudra untuk mendapatkan amerta atau air penghidupan di dinding bagian barat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar